Agen Bola

Manfaat Sayur Kol Untuk Kesehatan Tubuh

Manfaat Sayur Kol Untuk Kesehatan Tubuh
Tubuh sangat rentan terhadap penyakit, ini dikarenakan tubuh mengkonsumsi berbagai macam makanan dan juga karena banyaknya polusi yang ada di sekitar. Polusi-polusi tersebut mengandung banyak zat kimia yang berbahaya untuk kesehatan tubuh. Oleh karena itu, anda harus mengonsumsi banyak sayuran dan buah agar tubuh tetap fit. Salah satu sayuran yang mempunyai banyak manfaat untuk tubuh adalah kol. Banyak orang yang belum mengetahui manfaat sayuran kol untuk kesehatan tubuh manusia. Ini dikarenakan kurangnya informasi yang di dapat seputar makanan tersebut. Padahal pengetahuan ini sangatlah penting agar para ibu dapat memberikan makanan yang bergizi dan menyehatkan tubuh. Kebanyakan kol dikonsumsi oleh orang Indonesia dalam bentuk matang, dijadikan lalapan, sebagai pelengkap hidangan, dan juga ada yang mengonsumsi sayur kol dalam bentuk jus.


Beberapa manfaat sayur kol
1. Meningkatkan kekebalan tubuh
Manfaat sayur kol yang pertama adalah mampu membuat tubuh menjadi lebih kebal. Banyaknya vitamin C yang terkandung di dalam sayur kol ini mampu menjaga kesehatan tubuh anda. Vitamin C itu sendiri sangat berkhasiat untuk menjaga tubuh agar terhindar dari berbagai penyakit.
2. Menjaga kesehatan sistem pencernaan
Kesehatan sistem pencernaan tubuh anda juga dapat terjaga dengan mengonsumsi sayur kol ini. Di dalam sayur kol terkandung banyak serat pangan yang sangat diperlukan oleh tubuh untuk menjaga dan membantu sistem pencernaan di dalam tubuh. Sehingga dengan mengonsumsi sayur kol akan membuat sistem pencernaan tubuh menjadi lancar dan sehat.
3. Mencegah kanker
Kanker merupakan penyakit yang berbahaya dan mematikan. Banyak sekali orang yang mencari cara untuk mengurangi resiko terkena penyakit berbahaya tersebut. Untuk mengurangi resiko kankerm anda dapat mengonsumsi sayur kol. Di dalam sayur kol terdapat zat-zat yang mampu mencegah tumbuhnya tumor di dalam tubuh. Zat-zat tersebut adalah diindolylmethane, lupeol, indole-3-carbinol, sinirin, dan juga sulforaphane.
4. Mengurangi resiko terserang penyakit Alzheimer
Selain itu beberapa manfaat di atas, manfaat sayur kol yang juga tidak kalah penting yaitu dapat mengurangi resiko anda terkena penyakit Alzheimer. Penyakit Alzheimer terjadi karena terdapatnya plak di bagian otak. Dan dengan banyaknya kandungan vitamin K di dalam sayur kol, membuat plak di otak menjadi berkurang. Dengan berkurangnya plak di otak akan membuat Alzheimer menghilang.
5. Menjaga kepadatan dan kekuatan tulang
Kekuatan dan kepadatan tulang juga bisa anda dapatkan dengan mengonsumsi sayur kol. Ini karena manfaat sayur kol adalah menjaga kekuatan dan kepadatan tulang. Ini dapat terjadi karena di dalam sayur kol terdapat nutrisi yang baik untuk tulang, yakni mangan, kalsium, dan mineral.
6. Menurunkan resiko terserang anemia
Resiko terjadinya anemia juga dapat terkurangi dengan mengkonsumsi sayur kol. Anemia sangat berbahaya karena darah akan berkurang. Dengan mengonsumsi sayur kol, hal ini dapat teratasi. Ini karena di dalam sayur kol mengandung banyak folat yang sangat berkhasiat untuk membantu sel darah merah terbentuk dengan cepat. Sehingga kurang darah akan dapat terhindari.
7. Meredakan peradangan
Manfaat sayur kol yang terakhir adalah mampu membantu meredakan peradangan. Di dalam sayur kol terdapat kandungan asam amino glutamine yang mempunyai anti inflamasi. Dan akan sangat bermanfaat untuk mengurangi beberapa macam jenis peradangan yang terjadi di dalam tubuh.

Itulah beberapa manfaat sayur kol yang harus anda ketahui, agar nantinya anda dapat selalu menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi sayur-sayuran. Semoga informasi di atas bisa bermanfaat dan memberikan inspirasi hidup sehat anda.
Agen Bola